Babinsa Kelurahan Simolawang Dukung Kesehatan Balita dengan Hadiri Sosialisasi Skrining TBC

    Babinsa Kelurahan Simolawang Dukung Kesehatan Balita dengan Hadiri Sosialisasi Skrining TBC

    Surabaya, 01 Juli 2024 - Dalam upaya mendukung kesehatan balita, Babinsa Kelurahan Simolawang, Serda Heru Fahamsyah dari Koramil 0831/01 Simokerto, berpartisipasi dalam acara Sosialisasi Skrining TBC pada Balita dan Anak. Acara ini diselenggarakan oleh petugas PKM Simolawang di Aula Puskesmas Simolawang, Jalan Simolawang II No. 45, Kelurahan Simolawang, Kecamatan Simokerto.

    Acara sosialisasi yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan para kader Posyandu mengenai pentingnya skrining TBC pada balita dan anak-anak ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat. 

    Hadir dalam kegiatan tersebut Kapus Kelurahan Simolawang, Kasie Kesra Kelurahan Simolawang, Babinkamtibmas Kelurahan Simolawang, Ketua TP PKK Kelurahan Simolawang, serta para kader Posyandu Kelurahan Simolawang.

    Serda Heru Fahamsyah mengatakan bahwa partisipasinya dalam acara ini merupakan bagian dari komitmen TNI AD, khususnya Koramil 0831/01 Simokerto, untuk mendukung program-program kesehatan masyarakat, khususnya yang berkaitan dengan kesehatan anak dan balita. 

    "Skrining TBC pada balita dan anak-anak diharapkan dapat membantu mendeteksi dan mencegah penyebaran penyakit sejak dini, sehingga kesehatan generasi muda dapat terjaga dengan baik", jelasnya.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Kodim Surabaya Timur dan Instansi Terkait...

    Artikel Berikutnya

    Perhutani KPH Jember Hadiri Upacara Hari...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Pangdam Mayjen TNI Rudy Saladin Vicon dengan Menkopolkam, Bahas Situasi Pelaksanaan Pemilukada Serentak

    Ikuti Kami