Babinsa Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo Periksa Harga Beras di Pasar Fresh Market

    Babinsa Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo Periksa Harga Beras di Pasar Fresh Market

    SURABAYA - Babinsa (Bintara Pembina Desa) dari Kelurahan Kutisari, Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo, melaksanakan kegiatan pengecekan harga beras premium dan beras Bulog di Pasar Fresh Market Kutisari, yang terletak di Jalan Kutisari Indah Utara, Kelurahan Kutisari, Kecamatan Tenggilis Mejoyo. Rabu (28/02/24)

    Dalam upaya menjaga stabilitas harga pangan, Babinsa secara rutin melakukan pemantauan harga bahan pokok di pasar tradisional. Kali ini, fokus pemantauan difokuskan pada beras premium dan beras Bulog, yang merupakan kebutuhan utama masyarakat.

    Menurut Sertu Heru, Babinsa Kelurahan Kutisari, kegiatan ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial mereka untuk memastikan harga beras tetap terjangkau bagi masyarakat. "Kami melakukan pengecekan harga secara berkala untuk memastikan tidak ada lonjakan harga yang tidak wajar, serta memastikan ketersediaan beras yang memadai, " ujarnya.

    Pengecekan harga beras yang dilakukan Babinsa merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam menjaga stabilitas ekonomi serta kesejahteraan masyarakat, terutama dalam menghadapi dinamika ekonomi yang terus berubah.

    Dengan kegiatan ini, diharapkan harga beras di pasar tetap stabil dan terjangkau bagi seluruh lapisan masyarakat, serta dapat membantu menjaga daya beli dan kesejahteraan ekonomi keluarga di wilayah Kelurahan Kutisari.

    surabaya surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0831/Surabaya Timur Lakukan Pengecekan...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0831 Surabaya Timur kegiatan Komsos...

    Berita terkait